Pj. Bupati Bogor Sebut Inovasi Kunci Terciptanya Layanan Masyarakat Yang Prima

0
PJ BUPATI
Pj. Bupati Bogor, Asmawa Tosepu

NARASITODAY.COM – Pj. Bupati Bogor, Asmawa Tosepu menyatakan bahwa inovasi merupakan kunci terciptanya pelayanan yang prima kepada masyarakat. Hal itu disampaikan saat menghadiri kegiatan Temu Inovator Kabupaten Bogor tahun 2024 yang berlangsung di Auditorium Setda, Selasa (30/1/24).

“Selamat dan apresiasi setinggi-tingginya kepada ASN, masyarakat, para inovator berprestasi dan terinovatif tingkat Kabupaten Bogor tahun 2024. Semoga ini menjadi inspirasi dan motivasi bagi para ASN lainnya di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bogor untuk lebih giat lagi dalam berinovasi, serta bekerja lebih cerdas dan lebih inovatif lagi karena ini merupakan kunci keberhasilan pembangunan dan terciptanya pelayanan yang prima bagi masyarakat,” ungkap Asmawa Tosepu.

Baca Juga :  Jelang Lebaran Gas Melon Langka Warga Terpaksa Masak Pakai Kayu Bakar

Lanjut Pj. Bupati Bogor bahwa, pesatnya perkembangan teknologi dan informasi serta kondisi global dunia yang terus bergejolak menjadikan dinamika di masyarakat semakin kompleks. Sehingga pemerintah dituntut untuk lebih adaptif dan antisipatif terhadap gelombang perubahan agar mampu merespon cepat permasalahan dan kebutuhan masyarakat.

“Dalam konteks birokrasi sendiri, inovasi perlu dalam rangka menciptakan tata kelola pemerintahan yang lebih baik, pembangunan dan pemberdayaan masyarakat yang efektif dan tepat sasaran. Serta terwujudnya pelayanan publik yang lebih cepat, lebih baik, lebih murah dan transparan,” tuturnya.

Baca Juga :  Rudy Susmanto Tegaskan Kabupaten Bogor Harus Miliki Transportasi Publik

Kemudian, Kepala Inovasi Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri, Aferi S Fudail menyampaikan, terimakasih kepada jajaran jajaran Pemkab Kabupaten Bogor dan para inovator atas apa yang dilakukan terhadap upaya untuk meningkatkan pelayanan publik, menumbuhkan daya saing dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Bogor ini.

“Kabupaten Bogor tidak pernah lepas dari posisi sangat inovatif sepanjang tujuh tahun terakhir ini. Ini adalah suatu prestasi yang menurut saya penting untuk terus dikembangkan. Kegiatan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Bogor tidak sekedar bahwa hanya lomba, tidak sekedar bahwa hanya gelar dan sampai kepada pertemuan inovator yang dilakukan seperti saat ini. Ini merupakan satu langkah dalam rangka bagaimana menjamin kesinambungan inovasi-inovasi yang ada,” jelasnya.

Baca Juga :  Begini Kata Polisi, Perihal Peserta Tabuh Bedug yang Meninggal Saat Acara BerlangsungĀ 

Di tempat yang sama, Kepala Bappedalitbang Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika menuturkan, maksud dilaksanakannya Temu Inovator itu pertama adalah rasa bangga pemerintah terhadap warga Kabupaten Bogor yang sudah bertahun-tahun memang membangun Kabupaten Bogor dengan cara berinovasi.

“Ini adalah hari bahagia, hari bahagia bagi para inovator, apresiasi bagi mereka-mereka yang sudah memberikan nilai-nilai terhadap kemajuan Kabupaten Bogor,” katanya.***