Jalan Duta Berlian Berlubang dan Digenangi Air hujan

0
Kondisi jalan duta Berlian banyak kubangan(foto : As)

NARASITODAY.COM – Pengendara yang melintas Jalan Duta Berlian, Desa Babakan, Kecamatan Dramaga harus berhati-hati.

Sebab, Jalan milik Kabupaten Bogor berlubang hampir di semua bagian Jalan. Ketika hujan turun Jalan tidak terlihat yang ada hanya gendang air air .

Tidak sedikit juga pengendara yang terjatuh saat melintasi Jalan yang berlubang sekitar 15 sentimeter.

“Saya pernah jatuh saat melihat Jalan Duta Berlian. Tidak ada jalan yang mulus, semuanya berlubang. Ketika hujan turun jalan tidak terlihat akibat nya banyak pengendara motor yang jatuh,” keluh Umar (35)Pengendara motor.

Baca Juga :  Kompak, Jaro Ade- Rudy Susmanto Siap Bebarengan Membangun Kabupaten Bogor

Umar mengungkapkan padahal diujung Jalan Duta Berlian menuju Babakan kondisi Jalan sudah dibeton. Seharusnya Jalan duta berlian dibeton semua, saat ini malah disisakan satu kilometer lagi jalan rusak.

Kedalaman lubang cukup dalam. Sekitar 15 sentimeter. Selain berlubang, jalan juga menjadi kubangan. Hampir seluruh bagian jalan menjadi kubangan dan dipenuhi air sisa hujan.

Baca Juga :  SMK Kesehatan Prof Dr Moestopo Santuni Anak Yatim dan Piatu

Kondisi jalan rusak di sana dikarenakan buruknya drainase. Sehingga air mengenang disana dan membuat aspal jalan tidak pernah awet.

“Kalau hanya diperbaiki jalan cepat rusak. Selain drainase Jalan buruknya, kondisi jalan tersebut terlalu lama tidak diperbaiki sehingga jalan berlubang,” ujarnya.

Baca Juga :  Hasil Survei KPID Jawa Barat, Lima Program Siaran Ini Banyak Diminati Masyarakat

Menanggapi kondisi Jalan Duta Berlian, yang rusak dan berlubang, Kepala UPT Jalan dan Jembatan Wilayah Ciomas, Andri mengaku Jalan tersebut milik Kabupaten Bogor dan sudah di masuk ke dalam program peningkatan Jalan.

“Tahun depan Jalan tersebut ditingkatkan. Kalau diperbaiki tidak bisa mengatasi masalah sehingga ditingkatkan sepanjang 2 Kilometer,” tukasnya. (As).