Kepala Truk Pengangkut Kelapa Sawit Ringsek Setelah Lakalantas di Leuwisadeng

0

NARASITODAY.COM- Truk pengangkut kelapa sawit alami kecelakaan lalu lintas (lakalantas) di jalan raya Leuwisadeng, tepatnya depan kantor pelayanan Kecamatan Leuwisadeng, Kabupaten Bogor. pada, Rabu 29 Mei 2024, dini hari sekitar pukul 3.00 wib.

Dalam insiden itu kepala truk pengangkut sawit tampak ringsek setelah menabrak pantat truk lain yang ada di depannya.

Baca Juga :  Tengah Beli Somay, Warga Bogor Jadi Korban Pencurian Dengan Kekerasan

Beruntung tidak ada korban jiwa, namun pengemudi truk pengangkut sawit harus di larikan ke RSUD Leuwiliang.

“Jadi kemungkinan truk pengangkut sawit terlalu mepet dengan mobil truk pengangkut semen yang ada di depannya. Karena, truk didepannya tengah terparkir di bahu jalan yang hendak masuk ke toko bangunan,” kata Anggota Dishub Leuwiliang Rizky Permana.

Baca Juga :  Kontrakan di Leuwisadeng Digerebek Warga, Gara-gara Praktek Transaksi Prostitusi Online Michat

Kata dia, truk dapat terevakuasi sekitar pukul 10.00 wib. Arus lalulintas juga dapat terurai setelah pihaknya turun langsung ke tempat kejadian.

“Tadi sudah kita evakuasi, sang supir hanya mengalami luka ringan dan sudah di jemput oleh keluarganya,” katanya.

Baca Juga :  Bersama Green City dan Heritage City, Kota Bogor Terus Kembangkan 6 Aspek Smart City

Sementara warga sekitar Caca (25) mengatakan, dirinya cukup kaget saat melihat keadaan kepala truk tampak ringsek.

“Saya tau tadi pagi keadaan kepala truk sudah hancur,” pungkasnya.***