Tak Terima Mobilnya Disita, Diduga Oknum Anggota Polisi di Palembang Tembak dan Tusuk Debt Collector

0
Tangkapan layar (ist)

NARASITODAY.COM- Seorang anggota diduga oknum polisi letuskan senjata api ke debt collector yang hendak menarik mobilnya yang menunggak.

Vidio detik-detik pertikaian itu terekam kamera ponsel. Terlihat oknum polisi kenakan kameja kotak-kotak itu mengejar seorang pria berpakaian kaos hitam dengan senjata api ditangannya.

Dia menembakan ke arah pria bertopi hitam itu beruntung tidak mengenai nya. Seorang perempuan diduga istri dari oknum polisi tersebut mencoba untuk melerai.

Baca Juga :  Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor Layangkan Surat Teguran, Banyak ASN Dilingkungan Puskesmas Bolos

Dalam informasi yang di dapat sebagai mana di lansir dari timetoday (network narasitoday) bahwa Dua debt collector di Kota Palembang mengalami luka tusuk yang diduga dilakukan oleh seorang anggota polisi, Sabtu (23/3/2024) sekitar pukul 14.00 WIB.

Korban-korban tersebut adalah Dedi Zuheransyah (49) dan Robert. Kejadian ini terjadi di area parkir mal PS X di jalan Pom IX, Palembang.

Peristiwa itu bermula ketika anggota polisi, Aiptu FN, yang bertugas di salah satu Polsek di Lubuklinggau, secara tidak sengaja bertemu dengan dua debt collector di lokasi kejadian.

Baca Juga :  Ravindra Airlangga Didaulat Jadi Ketua Tim Pemenangan Jaro Ade Menuju F-1

Karena mobil yang digunakan oleh Aiptu FN diduga memiliki tunggakan pembayaran cicilan, hal ini memicu Dedi dan Robert untuk mengejarnya. Karena adanya kebingungan dan adu mulut, situasi memanas.

Aiptu FN kemudian merasa emosi dan mengeluarkan senjata api. Meskipun istrinya mencoba menghalanginya, FN mencoba menembakkan senjatanya ke arah Dedi, meski tidak berhasil melepaskan tembakan.

Baca Juga :  Pekerja Pasar Malam di Rumpin Tewas Tersengat Listrik

Kejar-kejaran terus berlanjut dan berakhir dengan penusukan.

Dedi mengalami empat luka tusukan di tangan dan punggungnya sebagai akibat dari insiden tersebut.

Sementara itu, Robert mengalami luka di pelipis mata sebelah kiri dan harus segera dirawat di unit gawat darurat RS Siloam. ***

Berita ini telah terbit di Timetoday.com dengan Judul : Oknum Polisi di Palembang Tusuk dan Tembak 2 Debt Collector, Begini Kronologinya